Abadinews.net/Simalungun – Citra Kepolisian Republik Indonesia di mata masyarakat tampaknya semakin buruk, khususnya di Polsek Panei Tongah, Kabupaten Simalungun.
Pasalnya, di daerah tersebut perjudian tebak angka (Togel) merajalela. Pihak Kepolisian setempat sepertinya tutup mata.
Menurut penuturan dari boru Hasibuan (45) warga Kecamatan Panei Tongah, ada beberapa titik lokasi yang dijadikan tempat untuk menulis togel tersebut. Bahkan, satu diantaranya sudah beroperasi hingga puluhan Tahun.
“Banyak sekali penulis Togel di Kecamatan Panei Tongah ini. Tapi mereka (penulis togel) itu hampir semua stor kepada Rony Simanjuntak” ungkap ibu 3 anak itu, Selasa (23/5/2023) sekira pukul 15:00 Wib.
Dijelaskan, bisnis perjudian Roni Simanjuntak yang diketahui berdiam di Simpang 2 Kota Pematangsiantar ini sudah puluhan Tahun beroperasi.
“Kalau kenal sama Roni Simanjuntak, dia lah bandar besar togel disini. Sudah puluhan Tahun beroperasi, tapi Polisi diam. Tidak pernah Roni Simanjuntak itu ditangkap” katanya.
Warga berharap, pihak kepolisian dalam hal ini harus mampu bertindak tegas. Tutup dan tangkap bandar judi togel Rony Simanjuntak.
“Harapan saya kalau bisa Kepolisian bisa bertindak tegas, jangan mau di suap. Tangkaplah Roni Simanjuntak itu” harapnya.
Terpisah, Kepala Polisi Sektor Panei Tongah, AKP Hilton Marpaung S.Sos ketika dikonfirmasi mengatakan masih dalam penyelidikan.
“Terimakasih infonya. Terkait hal tersebut memang sudah banyak laporan yang masuk, dan saat ini masih dalam penyelidikan” ujarnya melalui pesan media whatsapp. (Tim).