Abadinews.net Pematangsiantar – Pada hari Jumat, tanggal 19 Agustus 2022, sekitar pukul 20.00 wib, pelapor mandapatkan informasi dari masyarakat bahwasannya di Jl.Narumonda Atas Kel.Martimbang Kec.Siantar Selatan Kota.Pematangsiantar ada seorang penjual judi jenis Hongkong yang berperan sebagai penulis dengan cara memesan atau menuliskan angka nomor tebakan Hongkong tersebut melalui situs online dengan akun *LINE TOGEL* dengan menerangkan ciri-ciri pelaku memakai baju kaos warna Hijau mudah dengan tulisan di depan MASA MIX ,selanjutnya pelapor dan teman pelapor langsung mendatangi warung tuak tersebut dan melihat ada seorang laki- laki dengan ciri – ciri tersebut diatas sedang menulis nomor dan menerima nomor,selanjutnya pelapor dan teman pelapor langsung menemui pelaku dan selanjutnya memeriksa Handphone milik pelaku,dan terdapat nomor tebakan judi jenis Hongkong dan setelah di introgasi pelaku mengaku bernama GUNTAR PARDEDE dan mengaku sedang melakukan perjudian jenis Hongkong dengan cara menerima nomor dari pembeli,selanjutnya pelapor langsung membawa pelaku dan barang bukti dan uang pembelian serta membawa ke Polsek Siantar Selatan Kota. Pematangsiantar untuk diproses sesuai dengan hukum yang berlaku di Negara RI.
GUNTAR PARDEDE Lk, 54 Tahun, Pekerjaan wiraswasta, Kristen, Batak, Alamat : Jl. Nenas No.06.Kel. Suka Maju Kec. Siantar Marihat Kota Pematangsiantar
Adapun Barang Bukti yang di dapatkan
– 1 (satu) unit HP merek Advan warna Biru yang berisi nomor pembelian judi jenis Hongkong.
– 1 (satu) unit HP merek Samsung warna Hitam yang berisi buku erek-erek.
– Uang tunai sebesar Rp. 27.000,- (Dua puluh tujuh ribu rupiah)
Rincian
* 1 (satu) lembar pecahan Rp.10.000
* 1 (satu) lembar pecahan Rp.5.000
* 6 (enam) lembar pecahan Rp.2.000
– 2 (dua) lembar kertas tarik tunai Tgl 19 Agustus 2022
– 1( satu) buah Kartu ATM BRI (BANK RAKYAT INDONESIA) No 6013 0102 4649 3655
– 1(satu) buah pulpen merek Joyko BP -327 Maze
– User Name : NOVENTUS
– Pasword : JUL 027
Penangkapan tersangka berada di jalan Narumonda Atas Kel.Martimbang Kec. Siantar selatan Kota Pematangsiantar, tepatnya di kedai tuak Marga Napitupulu . (Tim/ red)