Abadinews.net/Simalungun – Masyarakat saat ini sedang dihadapkan dengan keadaan yang sangat mengkhawatirkan dengan maraknya peredaran narkoba jenis sabu .
Kekhawatiran ini di pertajam dengan maraknya peredaran gelap narkoba di Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun yang dikendalikan oleh Zeta.
Perilaku sebagian remaja yang secara nyata telah jauh mengabaikan nilai-nilai kaidah dan norma serta hukum yang berlaku di tengah kehidupan masyarakat menjadi salah satu penyebab maraknya penggunaan narkoba di kalangan generasi muda.
Para bandar narkoba golongan satu jenis sabu di Tanah Jawa tampak tumbuh subur tanpa pernah tersentuh hukum, Salah satu bandar besar sebut saja Jeta Hutabarat dan Bintang Simanjuntak sampai saat ini masih kerap memperdagangkan barang narkoba jenis sabu, sepertinya kasat narkoba AKP Adi Haryono tidak serius mengungkap jaringan narkoba di wilayah Tanah Jawa ini.
Salah satu warga Tanah Jawa inisial B Manik berucap,” Saat ini pengguna sabu memang sudah marak, mulai dari usia remaja sampai dewasa pun menjadi korban peredaran sabu, kami minta aparat hukum harus segera bertindak , karena imbasnya bisa membuat para pecandu Narkoba tersebut berbuat anarki,”. pungkas beliau langsung ke awak media, Sabtu (4/3/2023)
Maraknya peredaran narkoba ini kerap di beritakan beberapa media cetak dan media online, Namun sepertinya tidak ada tindakan dari pihak aparat penegak hukum (APH ), Adapun yang di proses hukum hanya para pengguna narkobanya saja.
Pihak Polsek Sektor Tanah Jawa melalui Kapolsek Bapak Kompol Manson Nainggolan saat di konfirmasi menyatakan segera membasmi sampai ke akarnya.
“Perihal adanya peredaran Narkoba di wilayah hukum Tanah Jawa, saya akan berusaha membasmi sampai ke akar akarnya,” ucap beliau melalui pesan singkat whatsapp ke pihak media. (Tim)